1 / 4
SMS Bus Wisata Medan
2 / 4
Kepuasan anda
Prioritas Kami
3 / 4
Harga Kompetitif
Dan Terjangkau
4 / 4
Hubungi kami
0813 1234 5678

Danau Toba - Ikon Wisata SUMUT

Danau toba adalah sebuah danau terbesar di Asia Tenggara dan  terluas kedua di dunia setelah Danau Victoria di Afrika, namun jika diukur dari sisi kedalamannya, Danau Toba menduduki posisi nomor satu sebagai danau terdalam di dunia dengan kedalaman sekitar 450 meter, merupakan danau tekto-vulkanik dengan ukuran panjang  100 kilometer dan lebar 30 kilometer yang terletak di propinsi Sumatera Utara, yang lebih uniknya lagi di tengah pulau ini terletak sebuah pulau vulkanik yaitu Pulau Samosir dengan luas hampir menyerupai luas negara Singapura.



Diperkirakan bahwa danau ini terbentuk dari letusan Gunung Toba yang terjadi sekitar 73.000 - 75.000 tahun lalu, yang merupakan letusan gunung api terdahsyat yang pernah terjadi sepanjang sejarah di dunia dengan perkiraan jumlah material vulkanik mencapai 2.800 km3 dan debu vulkaniknya menutupi setengah permukaan bumi. Letusan terjadi selama satu minggu dengan lontaran debu mencapai 10 kilometer di atas permukaan laut, kejadian ini mengakibatkan lambat pertumbuhan populasi manusia di dunia hingga 60% dan diduga banyak jenis spesies purbakala menjadi punah akibat letusan Gunung Toba tersebut.

Pulau Samosir yang merupakan hasil letusan tekto-vulkanik tersebut kini menjadi sebuah pulau yang menjadi daerah tujuan wisata dengan iklim yang sejuk, kendati demikian pulau ini masih tetap alami dan belum terjamah oleh perubahan budaya. Para wisatawan tidak hanya dapat menikmati air danau, tetapi juga bisa melihat dan mendengar mitos unik sebuah batu gantung dan menikmati mandi air belerang serta pemandangan air terjun sipiso-piso.


Kota Parapat
Selain Tuk-Tuk, kota Parapat merupakan salah satu kota berpengaruh di pinggiran danau toba, kota ini merupakan spot paling tepat bagi wisatawan karena selain fasilitas hotel yang sangat mendukung, kota ini merupakan sebuah semenanjung yang menonjol ke danau, sehingga sedikit berbeda dengan lokasi lainnya. Masyarakat Batak terkenal dengan watak yang ceria dan mudah bergaul, walaupun nada suara yang lantang dan tegas, namun memiliki hati yang bersahabat.


Kuliner
Jangan pernah khawatir akan kelaparan ketika anda mengunjungi lokasi ini, anda dapat menikmati berbagai kuliner khas Suku Batak yang tentunya ada beberapa bagian tergolong tidak halal seperti saksang, tanggo-tanggo, manuk napinadar yang merupakan kuliner khas olahan daging babi dan ayam. tapi tidak perlu ragu melanjutkan explorasi ke daerah ini hanya karena makanan, dikota ini juga banyak restoran yang menyediakan makanan halal seperti rumah makan khas Minang dan Jawa, bahkan tidak sedikit warga asli disana menyajikan makanan halal berupa Dali ni Horbo yang merupakan olahan susu kerbau. Dan juga bahan olahan Dekke/ikan air tawar  Dekke naniarsik, Dekke Natinombur dan Dekke Naniura dll. Teringat Ikan Naniura saya menyebutnya sushi versi Batak karena bahannya adalah ikan mentah dan rasa pedas, kecut dan gurih serta rasa getir “andaliman” yang yang terasa di lidah hasil dari rempah khas batak tersebut.

Kuliner Khas Batak Toba "Dekke Naniura"
img-source:diamondliem.blogspot.com
Cinderamata
Bayak cinderamata yang bisa didapat disekitar Danau Toba, baik berupa souvenir antik dan alat musik khas batak bahkan berbagai macam corak hasil tenunan kain tradisional/ulos seperti ulos bintang maratur, ulos ragihotang, ulos mangiring, ulos bolang, ulos ragiidup, ulos sadum dll.

Ulos Sadum
Hubungi kami buat pemesanan

0813 1234 5678 (NamaKu)

Hubungi Kami : 0813 1234 5678
Bus Pariwisata Bus Pariwisata Kapasitas medium Toyota Hiace